Fungsi Field Coil Pada Motor Starter


Fungsi Field Coil Pada Motor Starter – Jika motor starter kita bongkar, maka kita akan menemukan lepengan tembaga yang berisi lilitan-lilitan yang didalamnya terdapat inti (core), “coil” identik sebagai sesuatu lilitan / sesuatu yang melingkar, karena memang terjemahannya adalah lilitan, gulungan, lingkaran dll.

Baca Juga: Cara Memeriksa dan Menyetel Kekencangan Fan Belt atau V Belt

Sebenarnya apa sih fungsi field coil pada motor starter?

Field coil motor starter
Field coil motor starter

Field coil pada motor starter berfungsi untuk membangkitkan medan magnet, ketika dialiri arus yang besar dari baterai maka akan tercipta medan magnet, medan magnet ini berguna untuk kerja motor starter yaitu menghasilkan energi gerak berupa putaran.

Field coil terbuat dari lempengan tembaga, yang mana bahan lempengan tembaga ini tahan bila dialiri arus yang besar. Pada motor starter terdapat empat buah field coil. Gambar dari field coil bisa dilihat di atas, atau perhatikan pas besok membongkar motor starter. Intinya jangan takut salah.

Baca Juga: